Advertisement (468 x 60px )

Selasa, 08 November 2011

Wakil Wali Kota Tangerang Sidak Kebersihan

Masyarakat Kota Tangerang diminta terus menjaga kebersihan, keindahan dan kenyamanan menjadi pola hidup dan budaya bagi masyarakat.

”Kebersihan harus menjadi pola hidup masyarakat Kota Tangerang,” ujar Wakil Wali kota Tangerang, Arief R.Wismansyah di sela-sela sidak kebersihan di Jalan TMP Taruna, Selasa (8/11). Dia mengatakan bahwa untuk mewujudkan Kota Tangerang sebagai kota sehat, masyarakat Kota Tangerang harus berperan aktif menjaga kebersihan lingkungan.

Dalam kesempatan itu, Arief juga sempat menegur pedagang hewan kurban musiman di sana. ”Buang sampah pada tempatnya Pak, dan sampah-sampahnya jangan dibakar. Bilangin warga jangan buang sampah ke selokan air, kan buat warga juga,” tegur wakil wali kota.

Sidak kebersihan ini juga melibatkan sejumlah petugas kebersihan DKP dan petugas drainase DPU serta Pol PP Kota Tangerang. Mereka menyisir jalan-jalan protokol di Kota Tangerang.

Wakil Walikota H. Arief R.Wismansyah yang didampingi oleh Kepala Dinas Kebersihan & Pertamanan (DKP) H.Karsidi, Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan dan Kesejahteraan Masyarakat (Ekban Kesmas) Hj. Rostiwie dan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Irman Pujahendra melakukan sidak yang dimulai dari Jln. TMP.Taruna, Jln.Hasyim Ashari, jln. Maulana Hasanudin, Jln. Benteng Betawi, Terminal Poris Pelawad,Jln.Jend.Sudirman, Jl. Teuku Umar, Perum I, Perum III, Jln. Cibodas Raya dan Jln. Imam Bonjol.

sumber : www.tangselraya.com

0 komentar:

Posting Komentar